Kumpulan resep dari seluruh Nusantara, masakan khas Indonesia. Selain Resep - resep khas daerah Indonesia juga tersedia resep masakan ringan dan modern, resep kue, resep minuman yang dijamin akan membangkitkan minat memasak anda. Coba resep nya sekarang juga!!

18 Desember 2007

Samba Lado (Minang)

Samba Lado adalah sambel ala Padang. Banyak orang berpendapat bahwa sambel ini adlaah sambel yang sangat pedas, padahal, sambel ini adalah sambel yang sangat enak. Silakan coba resep dibawah ini.

Ingredients:

  • 1/2 lb cabe merah segar
  • 5 buah roma tomatoes
  • 1 buah onion yang besar
  • 3 cm jahe
  • 5 siung bawang putih
  • 10 butir petai, iris halus
  • 3 sendok makan macho (boleh diganti teri)
  • 1 lembar daun kunyit
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 1/2 kaleng santan
  • 1/2 cup minyak goreng
  • garam secukupnya

Recipe Properties:

  1. Cabe, tomat, onion, jahe dan bawang putih di blender sampai
    halus.
  2. Kemudian masukkan kedalam panci.
  3. Tambahkan sisa bahan yang lain lalu masak dengan api kecil sampai sambal tidak berair lagi dan berminyak. Angkat dan dinginkan. Simpan sambal dalam botol yang ada tutupnya di kulkas.